1. The Avengers
' The Avengers' adalah judul film yang akan diangkat oleh Marvel comik ini, Robert Downey Jr (Iron Man) Chris Evans (Captain America) Chris Hemsworth (Thor) masih akan memainkan peran mereka terdahulu, tapi ada pergantian pemeran dalam The Incredible Hulk yang dulu diperankan oleh pemenang Academi Award, Edward Norton. Norton akan digantikan oleh Mark Ruffalo yang terkenal dalam film Shutter Island.
Memang disayangkan, pemeran sekelas Norton tidak dipakai dalam film sekaliber The Avengers untuk mengisi peran Bruce Banner, tapi menilik dari akting Mark Ruffalo, rasanya ruang kosong itu bisa ditambal dengan baik, mengingat kemungkinan Hulk akan menjadi pemeran pembantu saja di film ini.
2. The Promotheus
Belum jelas dan mahluk seperti apa yang akan di tampilkan di film ini, Prometheus banyak mengundang pertanyaan dari kalangan moviegoers, kira-kira apakah film ini ada prequel dari “Alien” yang di buat oleh Ridley scott sendiri pada tahun 1979?, sekarang kita bisa lihat jawabannya dengan gambar-gambar dan poster yang baru di release beberapa hari yang lalu.
3. Men In Black III
Dalam buku-buku yang diterbitkan oleh Barker dan Bender, Men In Black atau secara populer disebut MIB dideskripsikan sebagai pria berbaju hitam yang selalu mengunjungi para saksi penampakan UFO dan mengancam mereka untuk tutup mulut mengenai pengalaman mereka. Mereka juga umumnya menggunakan kacamata hitam dan mobil besar yang juga berwarna hitam.
4. Snow White and the Huntsman
Setelah booming adaptasi dongeng anak-anak pada tahun 2010 lalu (Alice in Wonderland) yang menggunakan sudut pandang lain yang lebih gelap, kini di tahun 2012 Hollywood kembali melakukan hal serupa. Kali ini yang mendapat “jatah” pengadaptasian adalah kisah the fairest of them all alias Snow White. Bukan cuma satu, tapi dua film tentang Snow White sekaligus. Pertama adalah Mirror, Mirror (16 Maret 2012, US) besutan sutaradara Tarsem (Immortals, The Fall, The Cell) yang sepertinya lebih ditunjukkan untuk target anak-anak. Sedangkan yang kedua adalah Snow White and the Huntsman, yang sepertinya terlihat lebih menarik dibandingkan Mirror, Mirror. Kenapa demikian? Karena kali ini cerita yang diambil bukan sekedar perihal Snow White yang “manis” tetapi lebih ke cerita yang terbilang gelap. Dengan mengambil sudut pandang the huntsman (Chris Hemsworth, sang dewa palu Thor) yang mendapat perintah dari the evil queen (Charlize Theron) untuk membunuh Snow White (K-Stew, ha!). Dari trailer pertama yang digunakan sebagai promosi film, sepertinya Snow White and the Huntsman akan mengutamakan unsur peperangan seperti layaknya The Lord of the Rings dan tentunya the evil queen yang dimainkan oleh Charlize Theron akan banyak mencuri perhatian. She’s like a total bitch. Pemilihan pemeran Snow White untuk K-Stew sebenarnya cukup memprihatinkan, karena kita semua tahu bahwa K-Stew tidak terlalu bisa akting. She’s a poker face actress. Tapi, sepertinya komposisi cerita dongen Snow White ini akan sukses.
0 comments:
Post a Comment